Penugasan Hari Pertama



Assalamualaikum W.W.
Shalom, Om Swastyastu, Namo Budhaya, Salam Kebajikan 
Selamat Malam,
Diberitahukan kepada seluruh mahasiswa baru Teknik Industri angkatan 2023 bahwasannya tugas yang wajib dipersiapkan oleh setiap peserta PBMTI XXI untuk pelaksanaan kegiatan PBMTI XXI pada hari pertama adalah sebagai berikut :

INDIVIDU
1. Id card peserta PBMTI XXI di desain oleh mahasiswa baru Teknik Industri (desain sekreatif mungkin) dengan ketentuan sebagai berikut : 
- Ukuran mika 170 x120 mm.
- Ukuran kertas 165 x 115 mm. 
- Berisi berisi logo (TI, HMTI, PBMTI XXI) berada di tengah atas.
- Identitas diri (foto 4x6, Nama Lengkap, Nama Kelompok, Motto Hidup).
- Ketentuan foto yaitu foto formal dengan background biru teknik, menggunakan kemeja putih lengan panjang, dasi hitam, kerudung persegi empat hitam bagi perempuan dan rambut diikat rapi bagi yang tidak berjilbab.
- Tali id card warna biru teknik (satu angkatan sama).
- Desain id card satu angkatan sama.
- Logo TI, HMTI, PBMTI XXI dapat dilihat disini

2. Buku kendali dengan ketentuan sebagai berikut : 
- Ukuran A6.
- Cover menggunakan kertas buffalo warna putih.
- Jumlah halaman sebanyak 8 halaman, format isi buku kendali dapat dilihat disini.
- Satu angkatan sama.
- Desain cover buku kendali dapat dilihat disini.

3. Block note dengan ketentuan sebagai berikut : 
- Ukuran B5.
- Cover blocknote menggunakan kertas buffalo warna biru teknik.
- Jumlah halaman harus cukup untuk satu semester (jumlah halaman satu angkatan sama).
- Halaman menggunakan kertas binder ukuran B5 (satu angkatan sama).
- Desain cover dapat dilihat disini.

4. Buku angkatan dengan ketentuan sebagai berikut : 
- Tulis tangan menggunakan bolpoin aviation  engineering 0,5 mm.
- Margin 1111 (garis margin menggunakan bolpoin aviation engineering 0,5 mm).
- Ukuran kertas A5.
- Desain cover (didesain sendiri oleh maba) dengan ketentuan mencantumkan logo TI, HMTI, PBMTI XXI, beridentitas nama lengkap, NIM, nama kelompok, dan foto diri sendiri ukuran 4x6 dibalik sampul depan).
- Buku angkatan berisi biodata diri seluruh mahasiswa baru Teknik Industri angkatan 2023 meliputi nama lengkap, NIM, Tempat dan Tanggal Lahir, Alamat lengkap, Nomor Telepon, Email, dan foto dengan ukuran 3x4).
- Deadline buku angkatan Rabu, 16 Agustus 2023.
5. Resume filosofi nama kelompok dengan ketentuan sebagai berikut : 
- Minimal satu halaman menggunakan kertas folio bergaris.
- Tulis tangan dengan bolpoin aviation engineering 0,5 mm.
- Beridentitas (Nama_NIM, Nama Kelompok) di atas lembar garis.
- Copas dan dicopas = pelanggaran. 
6. Atribut angkatan yang tidak mengandung unsur SARA dan pornografi (satu angkatan sama).
7. Print out alamat lengkap dan foto tempat tinggal kos/kontrakan/rumah pribadi (bagi yang tidak kos ataupun kontrak) peserta PBMTI XXI menggunakan kertas HVS A4.
8. Upload video perkenalan diri dengan ketentuan sebagai berikut :
- Dalam video mencantumkan nama lengkap, nama kelompok, dan alasan memilih prodi Teknik Industri UTM.
- Durasi video minimal 1 menit dan maksimal 3 menit.
- Video sekreatif mungkin.
- Akun instagram tidak terkunci dan menggunakan akun utama.
- Video tidak boleh dihapus selama kegiatan PBMTI XXI berlangsung.
-Deadline upload di Instagram hari minggu, 13 Agustus 2023 jam 12.00 WIB
- Tag akun instagram HMTI, PBMTI, dan akun instagram LO masing-masing.
- Caption sekreatif mungkin.
9. Print out bukti screenshot chat whatsapp perizinan ke orang tua (bagi mahasiswa yang tidak bisa meminta perizinan ttd surat pernyataan secara langsung ke ortu/wali).
10. Kardus warna biru dan putih bolak balik dengan ukuran 50 cm x 40 cm (warna kardus satu angkatan sama). 
11. Upload twibbon dengan ketentuan sebagai berikut : 
- Twibbon dapat dilihat disini.
- Akun instagram tidak terkunci dan menggunakan akun utama.
- Twibbon tidak boleh dihapus selama PBMTI XXI berlangsung.
- Foto di twibbon menggunakan dresscode bebas rapi sopan.
- Deadline upload di instagram hari Minggu, 13 Agustus 2023 Pukul 12.00 WIB 
- Caption twibbon sebagai berikut :
"Educating man in mind and not in morals is educating a threat to society." -Theodore Roosevelt

Hai saya (Nama) dari Teknik Industri. Saya siap untuk mengikuti PBMTI XXI dan bangga menjadi bagian dari Teknik Industri !!!!

•PBMTI XXI•

------------------------------------------------------
Follow us on :
Instagram : @pbmti
Twitter : HMTIUTM
Youtube : hmti utm
Website : hmti.trunojoyo.ac.id

#PBMTI XXI
#SobatTIKompak
#hmtiutm
#BeTogetherOneGoal
#CrealityForNewJourney

12. Print out GBHA dan surat pernyataan ketersediaan mengikuti PBMTI XXI.(file dapat dilihat disini)

13. Bolpoin aviation engineering 0,5 mm (satu angkatan sama).

14. Dua kue hilal (satu angkatan sama).

15. Perasan air tanah 2x102 ml (satu angkatan sama).

16. Permen pria teknik bertepuk tangan (satu angkatan sama).

17. Botol eco teknik 1,5 liter (satu angkatan sama).

18. Perlengkapan ibadah.

19. Gunung berapi diatas gumpalan awan dengan pemandangan pelangi (satu angkatan sama)

20. Kotak makan beridentitas nama_nama kelompok (satu angkatan sama).

21. Printout screenshot postingan twibbon.

22. Fotocopy kartu jaminan kesehatan yang terdapat keterangan aktif seperti KIS, BPJS, Asuransi kesehatan (bagi yang memiliki).

23. Fotocopy KK dan KTP masing-masing 1 lembar (untuk kepentingan apabila butuh rujukan penanganan kesehatan).

24. Bukti screenshot penugasan upload video pengenalan diri dikertas HVS A4.

KELOMPOK
1. Papan nama kelompok dengan ketentuan sebagai berikut :
- Tinggi tiang papan 1.203 mm.
- Ukuran papan nama kelompok 150 x 400 mm.
- Satu angkatan sama.
- Desain sekreatif mungkin.

2. Yel-yel kelompok dengan ketentuan sebagai berikut :
- Minimal durasi 1 menit.
- Tidak mengadung unsur SARA dan pornografi.
3. Jargon tidak mengandung unsur SARA dan pornografi.
4. Kresek merah besar 1.
5. Dua daun pisang (tidak boleh rusak sampai akhir acara)

ANGKATAN
1. Logo angkatan dengan ketentuan sebagai berikut : 
- Dikirim dalam bentuk soft file dengan format jpg.
- Dikirim oleh perwakilan angkatan melalui email HMTI (hmtiftutm@gmail.com)
- Dilarang copas dalam bentuk apapun.
- Maksimal diupload Minggu, 13 Agustus 2023 pukul 22.00 WIB
2. Print out bendera angkatan menggunakan kertas HVS ukuran A4
3. Jargon angkatan tidak boleh mengandung unsur SARA dan pornografi.
4. Chants angkatan tidak boleh mengandung unsur SARA dan pornografi.

Pages